9 Hal Yang Akan Terjadi Jika Manusia Berada Di Luar Angkasa


-->


Ketika kita ditanya bagaimana jika seorang manusia berada di luar angkasa tanpa pelindung,pastilah kita akan serentak menjawab dia akan mati. Karena kita tau bahwa di sana tidak ada komponen pendukung kehidupan yang ada (oksigen,air,dsb). Tapi tahukah anda bahwa keadaan yang terjadi tidak akan sesederhana itu ketika benar-benar ada manusia berada di luar angkasa terbuka.
Banyak sekali kondisi ekstrim yang sangat berbahaya di luar sana. 

Nah,berikut ini adalah beberapa hal yang mungkin terjadi ketika seorang manusia berada di luar angkasa. 

1. Hampa Udara

Hal pertama yang akan kita hadapi ketika di luar angkasa adalah keadaan hampa udara. Kondisi dimana tidak ada sama sekali udara untuk bernafas. Kondisi ekstrim yang mungkin terjadi,misalnya ketika kapal luar angkasa kita tiba-tiba bocor dan pecah. Pertama-tama yang terjadi adalah segala benda yang berada dalam kapal akan tersedot keluar. hal ini terjadi karena udara yang ada dalam pesawat akan segera keluar dan akhirnya ruang dalam kapal akan menjadi ruang hampa. 

2. Terjadi Pembengkakan

Kita tentu masih ingat bahwa manusia itu mengandung 70% air. Apakah anda bisa membayangkan apa yang bisa terjadi jika kita berada di luar angkasa ? Salah satu alasan kenapa air tetap berada pada kondisi cair nya di bumi adalah karena adanya tekanan atmosfir. Jika kita berada di luar angkasa, salah satu yang bisa terjadi adalah air yang ada di dalam tubuh kita akan berubah ke fase uap udara (vapor). Hal ini akan mengakibatkan pembengkakan yang parah di seluruh tubuh. Bahkan, seseorang akan membengkak menjadi sekitar dua kali ukuran normal. Pembentukan uap tidak akan cukup untuk merusak lapisan kulit, tapi setidak-tidaknya Anda akan mengalami beberapa gangguan kesehatan serius.

3. Hypoxia
Ketika seseorang berada di ruang hampa ,dia pasti akan kesulitan bernafas karena tidak adanya oksigen. Tapi ada kondisi tertentu jika berada di luar angkasa. Kondisi gangguan pernafasan ini disebut Hypoxia. Hypoxia merupakan kondisi dimana oksigen yang ada di dalam sel darah kita keluar dan keluar dari tubuh kita. Ini akan membuat sistem kardiovaskular kita tidak berguna, dan tidak ada oksigen akan dikirimkan ke otot atau organ-organ vital. Selain itu, kondisi itu juga akan membuat seluruh permukaan tubuh kita menjadi biru. Seseorang hanya akan bisa bertahan sekitar 10 detik dalam kondisi ini sebelum sebelum akhirnya "selesai".

4. Beku Mendadak

Pada hari yang panas, tubuh kita memproduksi keringat untuk mendinginkan suhu tubuh. Ketika keringat menguap dari permukaan kulit kita,diperlukan energi panas dari permukaan kulit yang akhirnya menyebabkan efek pendinginan. Tapi efek ini sangat berlebihan di luar angkasa. Biasanya, kelembaban di udara akan menghambat efek pendinginan karena keringat akan lebih sulit untuk menguap ke udara yang sudah jenuh dengan air. Tapi luar angkasa tidak ada kelembaban. Ini mengakibatkan terjadi penguapan cairan yang begitu cepat di setiap organ tubuh. Semua organ anda akan dengan segera membeku jika tidak terlindungi.

5. Dekompressi Karena Kandungan Nitrogen
Seperti yang telah kita jelaskan sebelumnya, tekanan rendah di suatu ruang akan mencegah oksigen terlarut dalam darah. Lingkungan vakum seperti di luar angkasa juga mampu mengakibatkan hal yang sama untuk gas lain, seperti nitrogen yang ada di dalam tubuh kita. Hal ini menyebabkan gelembung nitrogen kecil untuk membentuk di seluruh sistem sirkulasi tubuh kita. Salah satu akibatnya adalah nyeri pada sendi yang luar biasa. Tapi ada efek yang jauh lebih buruk yaitu ketika gelembung nitrogen mengakibatkan penyumbatan dalam pembuluh darah dan arteri. Penyumbatan di pembuluh darah di otak akan berakibat stroke dan kejang. Penyumbatan di jantung akan menyebabkan gagal jantung dan kematian mendadak.

6. Tidak Ada Tekanan Darah

Sebagai akibat dari efek-efek yang telah disebutkan di atas, pembuluh darah akan melebar,kandungan air dalam darah akan hilang,dan akhirnya jantung tidak akan mampu lagi memompa darah ke seluruh tubuh. Hal ini akan mengakibatkan tidak adanya tekanan darah dan terjadi kegagalan sistem dalam tubuh. 

7. Ledakan Dekompresi
Hal ini terjadi ketika kita berusaha untuk menahan sebanyak mungkin udara di dalam paru-paru kita. Dengan kondisi luar tubuh yang hampa udara,hal itu malah akan memperburuk keadaan. Dengan kondisi lingkungan yang bertekanan rendah,udara dalam paru-paru akan mengembang begitu cepat. Dan akhirnya akan membuat paru-paru pecah. T_T

8. Mendidihnya Darah

Semakin rendah tekanan udara sekitar,maka titik didih suatu fluida akan semakin rendah. Hal ini bisa dibuktikan dengan semakin cepatnya waktu untuk membuat air mendidih ketika kita berada di puncah gunung. Lalu bagaimana jika di luar angkasa yang malah tekanan udaranya mendekati nol? Kondisi tersebut akan mengakibatkan titik didih darah kita yang masih berupa fluida akan turun drastis hingga mencapai suhu tubuh kita. Dan jika itu terjadi,tidak lama kemudian seluruh tubuh kita akan menderita karena darah yang mendidih.

9. Mutasi Genetik

Di luar angkasa, terdapat begitu banyak materi sub-atomik yang radiatif dan sangat berbahaya. Termasuk di dalamnya sinar gama, sinar x, dan bahkan energized proton. Zat radioaktif itu cukup kecil untuk mampu mengubah struktur DNA dalam sel kita. Yang kemudian akan terjadi adalah kerusakan genetis dalam tubuh yang mengakibatkan kegagalan sistem vital tubuh. Jika pun selamat,kita terancam terjangkit kanker karena mutasi tersebut. 


sumber : listverse.com
9 Hal Yang Akan Terjadi Jika Manusia Berada Di Luar Angkasa 9 Hal Yang Akan Terjadi Jika Manusia Berada Di Luar Angkasa Reviewed by skyoko7@gmail.com on Tuesday, July 09, 2013 Rating: 5

No comments:

Comment Here

Powered by Blogger.